BULUKUMBA,WAHDAH.OR.ID – Dewan Pengurus Daerah Wahdah Islamiyah (DPD WI) Bulukumba melalui Kesekretariatan dan Humas Medikom menggelar Workshop Administrasi dan Jurnalistik bertema "Islamic Mediation in Modern Era". Kegiatan ini berlangsung selama dua hari di Kantor DPD WI Bulukumba, Sabtu–Ahad (26–27/04/2025).
Workshop ini diikuti oleh seluruh sekretaris DPC, departemen, dan lembaga di lingkungan DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba.
Kegiatan ini bertujuan untuk memberikan pemahaman dan bekal teknis dalam hal administrasi dan persuratan. Selain itu, peserta juga dibekali dengan pengetahuan tentang penyusunan berita acara atau laporan kegiatan.
Ketua DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba, Ustad Jusman M, S.Pd., M.M., dalam sambutannya menyampaikan apresiasi kepada panitia dan peserta.
"Syukron wa jazakumullahu khairan serta apresiasi yang setinggi-tingginya kepada panitia pelaksana Workshop Administrasi dan Jurnalistik. Alhamdulillah, kegiatan ini telah terlaksana selama 2 hari dengan sukses. Kegiatan ini sangat penting karena administrasi dan jurnalistik adalah pintu gerbang untuk dikenal organisasi itu dengan kuat dan profesional. Pelatihan ini juga penting untuk menuju organisasi yang kuat dan mandiri. Oleh karena itu, saya juga menyampaikan jazakumullahu khair kepada seluruh peserta yang antusias dan bersungguh-sungguh mengikuti kegiatan ini selama 2 hari," ujarnya.
Lebih lanjut, ia berharap agar ilmu yang didapatkan dalam workshop ini dapat terus diamalkan.
"Harapan kami tidak berhenti di sini, terus mengamalkan ilmu yang didapat, berlatih, dan insyaallah tahun berikutnya kita akan programkan lagi. Semoga semua sekretaris, SKUO, dan bidang jurnalistik bisa mengikutinya dengan baik. Insyaallah, jazakumullahu khair," tambah Ustad Jusman.
Workshop ini menghadirkan narasumber berpengalaman di bidang administrasi dan jurnalistik. Peserta mendapatkan materi tentang visi dan misi Wahdah Islamiyah, persuratan administrasi, serta teknik penyusunan laporan berita kegiatan.
Ketua Panitia Pelaksana, Ustad Muakbar, S.Pd.Gr., dalam keterangannya menjelaskan pentingnya workshop ini.
"Tujuan workshop untuk memberikan pemahaman dan bekal dalam hal teknis administrasi dan persuratan. Di samping itu, memberikan pengetahuan mengenai cara membuat berita acara atau kegiatan. Peranan sekretaris sangat penting karena merupakan bagian dari kepengurusan inti dalam lembaga organisasi yang mengurus jalannya kerumahtanggaan serta dapat memberikan gambaran terkait kegiatan yang sudah terlaksana dalam bentuk berita," ujarnya.
Ustad Muakbar juga berharap agar kegiatan ini bisa melahirkan sumber daya manusia yang kompeten di bidang administrasi dan jurnalistik.
"Harapan dari workshop adalah dapat memunculkan atau melahirkan orang-orang yang dapat mengetahui hal teknis dalam administrasi dan pemberitaan," tambahnya.
Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan kemampuan sekretaris DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba dalam mengelola administrasi dan jurnalistik secara efektif dan profesional. Dengan demikian, organisasi dapat berjalan lebih efisien dan optimal dalam mencapai tujuannya.
Reporter: Rahman AL (Medikom DPD Wahdah Islamiyah Bulukumba)